Thursday, 17 November 2011

Sesuatu

Dream To Paris

Sekarang kegiatan baruku yaitu cari gambar-gambar dari tumbler. Gambar tu bisa segala hal. Bisa fashion, accessories, menara eiffel, domo, danbo dan lain-lain.
Tapi yang paling banyak aku cari adalh menara eiffel dan danbo.
Menurutku, menara eiffel punya "sesuatu" yang bisa bikin banyak orang pingin ngelihat langsung menara eiffel. Begitu juga diriku.
Untuk danbo, aku suka karena dia itu hanya terbuat dari kardus, tapi dapat membuat "sesuatu" yang wow banget. Lucu, imut, seperti hidup pula.
Ok, jadi kali ini aku bakal ngomongin tentang menara eiffel dan danbo.........

Pertama Menara Eiffel :D
          
          Menara Eiffel (bahasa prancis: Tour Eiffel, /tuʀ ɛfɛl) merupakan sebuah menara besi yang dibangun di Champ de Mars di tepi Sungai Seine di  Paris. Menara ini telah menjadi ikon global Perancis dan salah satu struktur terkenal di dunia.
          Dinamai setelah perancangnya, insinyur Gustave Eiffel, Menara Eiffel adalah bangunan tertinggi di Paris dan salah satu struktur terkenal di dunia. Lebih dari 200.000.000 orang telah mengunjungi menara ini sejak pembangunannya tahun 1889 termasuk 6.719.200 orang tahun 2006, menjadikannya monumen bertarif yang paling banyak dikunjungi di dunia. Termasuk antena setinggi 24 m (79 kaki), struktur ini memiliki tinggi 325 m (1.063 kaki) sejak 2000, yang sama dengan bangunan konvensional bertingkat 81.
          Struktur ini dibangun antara 1887 dan 1889. Eiffel sebenarnya berencana membangun menara di Barcelona, tapi para pihak yang bertanggung jawab di balai kota Barcelona menganggapnya aneh dan mahal, dan tidak cocok dengan kota itu.Setelah penolakan Rencana Barcelona, Eiffel mengirim drafnya kepada pihak yang bertanggung jawab untuk Pameran Universal di Paris, dimana ia membangun menaranya setahun kemudian, yaitu 1889. (from: Wikipedia)
          Seperti yang diomongin diatas, ternyata menara eiffel memang punya "sesuatu" yang dapat menarik seseorang untuk melihatnya secara langsung. Buktinya menara eiffel telah dikunjungi buanyak sekali orang. Hemmm aku kapan ya kesana?..
          Kasihan sekali ya Barcelona, seharusnya sekarang dia punya monumen bertarif yang paling banyak dikunjungi di dunia. Tapi mereka malah gak setuju. Kebalikannya untuk Perancis. Beruntung sekali karena setelah di tolak, Eiffel mengirim drafnya kepada pihak yang bertanggung jawab untuk Pameran Universal di Paris. Kenapa gak di Indonesia aja sih?..
          Tapi menara eiffel juga bisa rusak lohhh, kan buatan manusia. Itupun juga karena kejadian tertentu, bukan karena kualitasnya. Seperti: Tahun 1902, menara ini tersambar petir (lihat foto di kanan). Puncak setinggi 100 m (330 kaki) harus dibangun kembali dan lampu yang menerangi menara segera diganti, Tanggal 3 Januari 1956, kebakaran menghanguskan puncak menara dan banyak kejadian yang lain. Huhhh sabar ya... Oh ya, menara eiffel itu paling bagus kalau dilihat malam hari. Soalnya kayak bersinar gitu.
Tuhkan Keren Banget..
That's all from me, thank you :)
Merci pour votre visite :)


No comments:

Post a Comment